PENINGKATAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI KEGIATAN LESSON STUDY BERBASIS SEKOLAH DI SD NEGERI LAREN 01 TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Authors

  • Rojiun Rojiun

Keywords:

lesson study, kemampuan guru, pembelajaran inovatif

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan sekolah yang bertujuan untuk  mengetahui peningkatan kompetensi profesional guru dalam pembelajaran matematika melalui kegiatan lesson study berbasis sekolah di SD Negeri Laren 01 tahun pelajaran 2013/2014. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana proses kegiatan lesson study, seberapa besar peningkatan  kemampuan guru, bagaimana perubahan perilaku  dalam pembelajaran Matematika melalui kegiatan lesson study di SD Negeri Laren 01 Kecamatan Bumiayu Kabupaten Brebes Tahun Pelajaran 2013/2014. Hasil penelitian menunjukkan kompetensi profesional guru dalam proses pembelajaran matematika  dari siklus I sampai siklus II mengalami peningkatan yang signifikan serta adanya perubahan perilaku positif guru setelah dilaksanakan kegiatan lesson study.

Published

2017-05-17

How to Cite

Rojiun, R. (2017). PENINGKATAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI KEGIATAN LESSON STUDY BERBASIS SEKOLAH DI SD NEGERI LAREN 01 TAHUN PELAJARAN 2013/2014: Array. Jurnal Dialektika Program Studi Pendidikan Matematika, 2(2), 38–49. Retrieved from https://journal.peradaban.ac.id/index.php/jdpmat/article/view/104