Perancangan Sistem Informasi Pelayanan Kesehatan Berbasis Web Pada Puskesmas 2 Pekuncen
DOI:
https://doi.org/10.58436/jsitp.v4i1.1578Abstract
Puskesmas 2 Pekuncen adalah lembaga yang bergerak di
bidang pelayanan kesehatan masyarakat yang mempunyai
beberapa kegiatan, antara lain pendaftaran pasien, rekam
medis pasien, pelayanan pasien, pemeriksaan. Namun dalam
proses pelayanan kesehatan masih dilakukan secara manual,
termasuk proses antrian dan pendaftaran pasien rawat jalan.
Seringkali terjadinya kehilangan data dan mencari data
membutuhkan waktu yang lama. Dari permasalahan tersebut
penulis menyimpilkan bahwa puskesmas 2 pekuncen
memerlukan sebuah website sebagai sarana untuk membantu
kinerja petugas dan dokter pada puskesmas, seperti pencarian
data pasien, menambahkan rekam medis, dan pembuatan
laporan. Pembangunan sistem ini menggunakan metode
prototype dengan dibutuhkan alat bantu menggunakan
Unified Modeling Language (UML) dengan use case
diagram activity, sequence diagram, dan class diagram. Hasil
yang diperoleh dari perancangan dan pembangunan sistem
ini menyediakan informasi rekam medis pasien,
menyediakan informasi antrian pasien, menyediakan
informasi resep obat, dan menyediakan informasi laporan
pasien.
Keyword: puskesmas 2 pekuncen, unified modelling
language, website, prototype