ANALISIS KEKERASAN NONVERBAL PADA CERPEN SIMPUL TANAH DALAM CERITA DARI BRANG WETAN KARYA DADANG ARI MURTONO

Penulis

  • Nandah Elviani
  • Dila Hibatun Maolida
  • Cintya Nurika Irma

DOI:

https://doi.org/10.58436/jdpbsi.v3i2.1842

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis masalah tindakan sosial pada cerpen Simpul Tanah Karya Dadang Ari Murtono. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deksriptif kualitatif. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif. Sumber penelitian ini adalah cerpen Simpul Tanah. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik baca dan catat. Data dalam penelitian ini dianalisis menggunakan pendekatan sosiologi sastra. Karya sastra ini membahas tentang analisis kekerasan nonverbal terbuka dan tertutup pada cerpen Simpul Tanah dalam cerita dari Brang Wetan karya Dadang Ari Murtono. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa bentuk kekerasan nonverbal yang terdapat pada cerpen tersebut, seperti kekerasan terbuka seperti perkelahian yang dilakukan oleh Sarip aksinya dengan membacok leher Paidi, dan kekerasan tertutup seperti perilaku mengancam seseorang seperti perkelahian yang dilakukan oleh tokoh utama Sarip dan Paidi yang direncanakan oleh paman Sarip kepada Paidi agar ponakannya dibunuh, dan jika berhasil maka Paidi bisa menikahi puterinya.

Kata kunci: kekerasan nonverbal, tindakan sosial, cerpen, sosiologi

Diterbitkan

2024-03-22