PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FLIPBOOK UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA DENGAN METODE PJBL KURIKULUM MERDEKA SMA
DOI:
https://doi.org/10.58436/jdpmat.v10i2.1751Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan produk berupa media
pembelajaran flipbook dengan metode PjBL kurikulum merdeka dan untuk mengetahui
perningkatan minat belajar siswa sebelum dan sesudah penggunaan media pembelajaran.
Pengembangan menggunakan model Four-D (4D) yang meliputi tahap Define
(Pendefinisian), Design (Merancang), Development (Pengembangan), Dessemination
(Penyebaran). Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, kuisioner, wawancara.
Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah soal uji coba, angket validasi konstruk,
angket validasi isi, angket respon siswa (kepraktisan) dan angket keefektifan. Teknik analisis
data menggunakan uji validitas, reabilitas, tingkat kesukaran, daya beda dan juga uji N gain
untuk efektifitas. Hasil penelitian ini adalah: (1) media pembelajaran flipbook dengan metode
PjBL kurikulum merdeka valid digunakan untuk meningkatkan minat belajar peserta didik.
(2) uji coba produk media pembelajaran dengan flipbook dengan metode PjBL kurikulum
merdeka terhadap peserta didik memperoleh skor 69,63% dengan kategori praktis (3)
peningkatan minat belajar peserta didik memperoleh nilai standar n-gain 0,82 dengan
presentase 81,7% dengan kategori tinggi.
Kata Kunci : flipbook, Media Pembelajaran , metode PjBL kurikulum merdeka, Minat Belajar