ANALISIS PENGGUNAAN MEDIA GOOGLE CLASSROOM TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA

Authors

  • Ali Muakhor Pendidikan Matematika Universitas Peradaban
  • Sofri Rizka Amalia Pendidikan Matematika Universitas Peradaban

DOI:

https://doi.org/10.58436/jdpmat.v12i1.2220

Keywords:

Analisis, Google Classroom, Kemampuan Penalaran Matematis, Gaya Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis penggunaan media google classroom terhadap kemampuan penalaran matematis siswa ditinjau dari gaya belajar siswa. Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data yang digunakan pada penelitian ini berupa observasi, angket, tes penalaran matematis, wawancara, dan dokumentasi. Data penelitian diperoleh setelah melakukan beberapa tahap yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan pembelajaran matematika daring menggunakan google classroom di kelas VIII A SMP Ma’arif Nu 01 Pekuncen cukup baik, dilihat mulai dari pembelajaran melalui media google classroom berjalan dengan baik, rata-rata hasil tes kemampuan penalaran matematis seluruh subjek gaya belajar memiliki kemampuan penalaran matematis sedang.

 

Kata Kunci: Analisis, Google Classroom, Kemampuan Penalaran Matematis, Gaya Belajar

Downloads

Published

2025-03-30

How to Cite

Muakhor, A., & Amalia, S. R. (2025). ANALISIS PENGGUNAAN MEDIA GOOGLE CLASSROOM TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA. Jurnal Dialektika Program Studi Pendidikan Matematika, 12(1), 1222–1235. https://doi.org/10.58436/jdpmat.v12i1.2220

Issue

Section

Articles