STUDI LITERATUR PENDEKATAN CPA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN CUPs TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA
DOI:
https://doi.org/10.58436/jdpmat.v12i1.2224Keywords:
Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa, Pendekatan Concrete Pictorial Abstract (CPA), Model Conceptual Understanding Procedure (CUPs)Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan pemahaman konsep matematis siswa pada pendekatan Concrete Pictorial Abstract (CPA) dan untuk mengetahui kemampuan pemahaman konsep matematis siswa pada Model Pembelajaran Conceptual Understanding Procedure (CUPs). Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif yang bersifat studi perpustakaan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dengan mengumpulkan buku dan dokumen berupa jurnal-jurnal yang berkaitan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi 3 langkah berikut: Data Reduction, Data Display, dan Conclusing Drawing. Hasil penelitian menunjukan bahwa pendekatan Concrete Pictorial Abstract (CPA) dengan model pembelajaran Conceptual Understanding Procedure (CUPs) dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa.
Kata kunci: Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa; Pendekatan Concrete Pictorial Abstract (CPA); Model Conceptual Understanding Procedure (CUPs).


