MODEL PEMBELAJARAN THINKING ALOUD PAIR PROBLEM SOLVING (TAPPS) TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA BERDASARKAN REVIEW LITERATUR PENELITIAN TERBARU

Authors

  • Dita Setianingrum
  • Dian Purwaningsih

Keywords:

TAPPS, students achievement

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan model pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) dapat meningkatkan prestasi  belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan desain penelitian kepustakaan (library research). Data dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang berupa hasil-hasil penelitian seperti buku-buku ilmiah, jurnal ilmiah, laporan penelitian, dan sumber pustaka lain yang relevan. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi tiga tahapan, yaitu organize, synthesize, dan identify. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) mampu meningkatkan prestasi belajar siswa. Ini terlihat dari banyaknya teori-teori dan penelitian-penelitian yang mendukung terkait model pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving (TAPPS) dalam meningkatkan prestasi belajar siswa

Downloads

Published

2021-02-03

How to Cite

Setianingrum, D., & Purwaningsih, D. (2021). MODEL PEMBELAJARAN THINKING ALOUD PAIR PROBLEM SOLVING (TAPPS) TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA BERDASARKAN REVIEW LITERATUR PENELITIAN TERBARU: Array. Jurnal Dialektika Program Studi Pendidikan Matematika, 7(2). Retrieved from https://journal.peradaban.ac.id/index.php/jdpmat/article/view/667

Issue

Section

Articles