PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA UNTUK MENGUNGKAPKAN MAKNA DALAM MONOLOG BERBENTUK REPORT MELALUI METODE DEMONSTRASI DI KELAS XI IPA 1 MAN KOTA TEGAL TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Authors

  • Mukroni Mukroni Madrasah Aliyah Negeri Kota Tegal

DOI:

https://doi.org/10.58436/dfkip.v7i1.1446

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah meningkatkan kemampuan siswa untuk melakukan monolog berbentuk report, mengembangkan strategi pembelajaran dan model pembelajaran yang efektif, efisien dan menyenangkan, siswa dapat melibatkan diri secara aktif dalam kegiatan komunikasi dengan mengemukakan gagasan, pendapat dan perasaannya secara sederhana baik lisan maupun tertulis. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian  tindakan kelas ini bertempat di kelas XI-IPA 1 MAN Kota Tegal. Waktu dilaksanakannya penelitian ini selama 3 (tiga) bulan, yaitu bulan  Januari, Februari dan Maret 2022 dalam semester 2 tahun pelajaran 2021/2022. Subyek dalam penilitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1 Madrasah Aliyah Negeri Kota Tegal berjumlah 32 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah angket, observasi, dan tes. Analisis data penelitian  ini adalah analisis deskritif.  Hasil penelitian ini adalah Secara kseseluruhan aktivitas belajar siswa kelas XI-IPA-1 MAN Kota Tegal pada pembelajaran Bahasa Inggris yang diajar dengan metode CTL dengan teknik Demonstrasi  lebih meningkat dalam proses pembelajaran. Penelitian ini terdiri dari  dua siklus: (1) siklus I, aktifitas belajar siswa masih rendah, rata-rata persentasenya sebesar 56,3% dengan jumlah siswa yang tuntas 20 siswa saja dan  (2) Siklus II, aktivitas adalah sebesar 70% dengan jumlah siswa yang tuntas ada 24 siswa dengan nilai krieria ketuntasan minimal 76. Penelitian dihentikan sampai siklus II karena target penelitian yang dimaksud yaitu pada persentase aktifitas  65-75%.

 

Kata Kunci: Kemampuan Siswa, Metode Demonstrasi

Downloads

Published

2023-05-20

How to Cite

Mukroni, M. (2023). PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA UNTUK MENGUNGKAPKAN MAKNA DALAM MONOLOG BERBENTUK REPORT MELALUI METODE DEMONSTRASI DI KELAS XI IPA 1 MAN KOTA TEGAL TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Dialektika Jurnal Pendidikan, 7(1), 169. https://doi.org/10.58436/dfkip.v7i1.1446