Desain Bahan Ajar Materi Eksponen Berbasis Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis

Authors

  • Neneng Aminah
  • Nidya Firdanti
  • Fuad Nasir

DOI:

https://doi.org/10.58436/dfkip.v2i2.321

Keywords:

Didactical Design Research, Learning Obstacle, Praktikalitas

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui desain bahan ajar materi eksponen yang sesuai dengan kemampuan pemahaman konsep siswa di SMK GRACIKA Cirebon. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui metode DDR (Didactical Design Research) yang dilakukan di kelas X pada materi eksponen. Untuk menbuat desain bahan ajar berbasis kemampuan pemahaman konsep yang sesuai dengan kemampuan siswa, maka ada beberapa tahapan pada penelitian ini yaitu mencari learning obstacle yang dialami siswa, menentukan situasi didaktis dari learning obstacle dan menyusun bahan ajar yang mengacu pada situasi didaktis yang sudah dibuat. Bahan ajar yang sudah disusun akan divalidasi untuk mengetahui kelayakan bahan ajar dalam pembelajaran. Selain divalidasi bahan ajar juga diuji kepraktisan dalam penggunaannya selama pembelajaran. Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan bahan ajar yang disusun dengan menggunakan metode DDR ini sudah valid dan praktis sehingga layak digunakan dalam proses pembelajaran.

 

Abstract: This study was conducted aimed to determine the design of teaching materials for exponent material in accordance with the ability of students' conceptual understanding in GRACIKA Cirebon Vocational School. This study uses a qualitative approach through the DDR (Didactical Design Research) method conducted in class X on exponent material. In the making the design of instructional materials based on the ability to understand concepts in accordance with the ability of students, then there are several stages in this study that is looking for learning obstacles experienced by students, determine the didactic situation of learning obstacle and compile teaching materials that refer to the didactic situation that has been made. Teaching materials that have been compiled will be validated to determine the feasibility of teaching materials in learning. In addition to being validated teaching materials are also tested for practicality in their use during learning. From the results of the research that has been carried out the teaching materials that are prepared using the DDR method are valid and practical so that they are suitable for use in the learning process.

Downloads

Published

2018-10-01

How to Cite

Aminah, N., Firdanti, N., & Nasir, F. (2018). Desain Bahan Ajar Materi Eksponen Berbasis Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis: Array. Dialektika Jurnal Pendidikan, 2(2), 54–62. https://doi.org/10.58436/dfkip.v2i2.321