Strategi Komunikasi dalam Pengembangan Promosi Pariwisata di Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Cilacap

Authors

  • Hymandre Zhurofa
  • Surahmadi Surahmadi

Keywords:

Strategi komunikasi, Pariwisata, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Cilacap

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui strategi komunikasi dalam bidang pariwisata baik dalam infrastruktur dan promosi di Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Cilacap. Dasar pemikiran yang digunakan adalah Teori Harold D. Lasswell yaitu yaitu “Who says what in which channel to whom with what effect ?†(Siapa mengatakan apa melalui media apa kepada siapa untuk menimbulkan efek apa ?). Desain penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dan pengambilan subjek penelitian ini menggunakan Non Probability Sampling dengan cara purposive sampling yang merupakan pengambilan subjek dengan pertimbangan tertentu yang sesuai dengan penelitian ini. Stakeholder terkait pengembangan promosi pariwisata meliputi Kepala Dinas, Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata, dan Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Data penelitian dengan cara reduksi data, display data kemudian disimpulkan. Hasil penelitian dalam bidang pariwisata mengenai strategi komunikasi Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Cilacap yang sudah dijalankan sudah sangat baik. Hambatan dalam pengembangan dan promosi bidang pariwisata yaitu kehilangan aset di wilayah pesisir selatan yang secara payung hukum sudah dimiliki TNI-AD terbukti secara sertifikat. Dengan adanya kendala ini menjadikan sebuah motivasi agar terbentuknya sebuah inovasi baru dalam bidang pariwisata yang ada di Kabupaten Cilacap.

Downloads

Published

2020-10-07